PT. ALPHA ROMEO TEKNOLOGI

Sertifikasi SDPPI Laptop Notebook

Sertifikasi SDPPI Notebook Computer

Mungkin saat ini perangkat Notebook Computer wajib memiliki Sertifikasi SDPPI sudah menjadi pengetahuan umum bagi kita. Khususnya mereka para pemegang merek dan distributor. Melihat perangkat Notebook Computer ini juga memiliki pasar yang besar di Indonesia, dimana perangkat tersebut sudah hampir menjadi hal wajib dimiliki semua orang untuk menunjang segala produktifitasnya.

Hal tersebut dibuktikan dari data SDPPI saja untuk tahun 2022 ini sudah merilis kurang lebih 284 Sertifikat SDPPI untuk perangkat Notebook Computer. Dari berbagai macam brand atau merk dan spesifikasi yang beragam tentunya. Berbicara tentang banyaknya Brand Notebook Computer yang sudah beredar dan memiliki sertifikat SDPPI.

Ada salah satu Brand Besar Ternama yang sudah menjadi partner PT. Alpha Romeo Teknologi lebih dari 5 tahun lamanya yaitu Lenovo Indonesia

Melihat fakta menarik tersebut penulis ingin memberikan insight kepada para pembaca bahwa setiap tahunnya para brand notebook computer tersebut selalu berlomba – lomba untuk mengupdate fitur-fitur terbaru demi memenuhi kebutuhan para penggunanya.

Sertifikasi SDPPI Notebook Computer

Pada artikel ini kami ingin membahas fitur atau teknologi apa saja yang ada pada Notebook Computer yang wajib di uji di lab pengujian sebagai syarat mendapatkan sertifikat SDPPI.

Fitur yang paling umum dimiliki bahkan wajib dimiliki notebook computer yaitu Wireless LAN / Wifi. Teknologi pada fitur ini sangat berkembang cepat di dalam perangkat notebook computer. Jika kita ingat dahulu wifi yang ada pada notebook computer hanya bekerja di frequency 2,4Ghz saja. namun berbeda pada saat ini Wifi sudah juga bisa bekerja di frequency 5Ghz yaitu 5,1Ghz – 5,3Ghz dan 5,8Ghz. Untuk fitur ini harus di uji dan memenuhi standar yang tertuang pada Perdirjen SDPPI No 2 tahun 2019. Atau kunjungi artikel kami tentang WLAN

Selain fitur wifi saat ini modulasi wireless pada Notebook computer sudah include dengan Bluetooth. Secara otomatis perangkat notebook computer sudah pasti memliki minimal 2 fitur ini, Wifi dan Bluetooth. Untuk Fitur Bluetooth ini juga sudah tertuang pada acuan teknis PERDIRJEN SDPPI NOMOR : 161 TAHUN 2019. Tentang frequency Short Range Device. Jika ada fitur tambahan seperti NFC itu juga termasuk dalam aturan yang sama dengan Bluetooth yaitu Nomor 161 Tahun 2019. Hanya memiliki prosedur pengukuran yang berbeda.

Sertifikasi SDPPI Notebook Computer

Selain pemenuhan persyaratan kelulusan pengujian RF (Radio Frequency) yang kita jelaskan diatas. Ada pengujian lagi yang harus dilalui yaitu Uji Emisi atau biasa kita sebut Uji EMC ( Electromagnetic Compatibility ). Untuk pengujian EMC tersebut juga terbagi menjadi 2 pengujian yang harus di lalui. Yaitu Radiated Emission dan Conducted emission. Dimana emisi yang dihasilkan oleh perangkat tersebut tidak boleh melebihi batas yang di tentukan standar CISPR 32.

Berikut adalah penjelasan singkat tentang Standar Teknis Sertifikasi SDPPI Notebook Computer. Dimana segala proses ini untuk perangkat Notebook Computer PT. Alpha Romeo Teknologi hanya butuh waktu 3 Minggu untuk mendapatkan sertifikasi SDPPI melalui proses uji LAB. 

Sudah siap melakukan sertifikasi postel/SDPPI? Hubungi kami hari ini untuk lebih detail.

Selengkapnya tentang layanan Sertifikasi SDPPI Postel PT. Alpha Romeo Teknologi.

Bagikan halaman ini